HUT IKAHI KE-68
Kamis, 18 Maret 2021.
Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Sibolga, Pengurus Cabang IKAHI Sibolga (Pengadilan Negeri Sibolga, Pengadilan Agama Sibolga dan Pengadilan Agama Pandan) mengikuti acara peringatan HUT IKAHI Ke-68 dan Silaturahmi Nasional IKAHI secara virtual dengan YM Ketua Mahkamah Agung, para pimpinan Mahkamah Agung serta Pengurus Pusat IKAHI. Peringatan HUT IKAHI Ke-68 dilaksanakan di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Sibolga.
Setelah selesai mengikuti acara HUT IKAHI Ke-68 secara virtual, Pengurus Cabang IKAHI Sibolga melakukan pemotongan secara simbolis nasi tumpeng dan kue ulang tahun HUT IKAHI Ke-68 yang dilakukan oleh Ketua Pengurus Cabang IKAHI Sibolga bersama Ketua Pengadilan Negeri Sibolga, Ketua Pengadilan Agama Pandan dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Sibolga, yang dihadiri juga oleh Hakim Pengadilan Negeri Sibolga, Pengadilan Agama Sibolga dan Pengadilan Agama Pandan.
Selanjutnya untuk memeriahkan kegiatan HUT IKAHI Ke-68 dilanjutkan perlombaan tenis meja yang di ikuti oleh Hakim, Pegawai dan PPNPN masing-masing Pengadilan serta perlombaan khusus anak-anak.