Penandatanganan MoU Posbakum Pengadilan Negeri Sibolga TA 2022


Penandatanganan MoU Posbakum Pengadilan Negeri Sibolga TA 2022

Sibolga I Rabu 5 Januari 2022

Bertempat di ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Sibolga dilaksanakan penandatanganan nota kesepakatan penyelenggaraan Pos Bantuan Hukum Pengadilan Negeri Sibolga Kelas II dengan Lembaga Bantuan Hukum Bona Pasogit. Pelaksanaan penandatangana MoU Pos Bantuan Hukum Pengadilan Negeri Sibolga dengan Lembaga Bantuan Hukum Bona Pasogit ini guna memenuhi PERMA No 1 Tahun 2014 Tentang Pedoman Pemberian Layanan Hukum Bagi Masyarakat Tidak Mampu di Pengadilan dan yang berisi tentang adanya POSBAKUM (Pos Bantuan Hukum) pada Pengadilan.

Acara dihadiri oleh Ibu Gabe Dorris, S.H., M.H selaku Ketua Pengadilan Negeri Sibolga dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Pengadilan Negeri Sibolga, pejabat Struktural dan Fungsional. Bapak Sanggam Tambunan, S.H., selaku Koordinator Lembaga Bantuan Hukum Bona Pasogit beserta rekan. Acara di awali dengan pembukaan, kemudian kata sambutan dari Ketua Pengadilan Negeri Sibolga,  Sambutan Koordinator Lembaga Bantuan Hukum Bona Pasogit, dan diakhiri sesi foto bersama.

Ketua Pengadilan Negeri Sibolga menyampaikan bahwa POSBAKUM ini merupakan mitra dan juga bagian intern dari Pengadilan Negeri Sibolga, Beliau juga berharap dengan adanya kerjasama ini dapat saling memberi manfaat serta adanya kemudahan bagi para masyarakat pencari keadilan wilayah Pengadilan Negeri Sibolga, beliau juga melanjutkan dengan adanya pelayanan yang baik dari POSBAKUM anggaran juga dapat terserap dengan baik.

SHARE ON THIS